Kamis, 05 Desember 2013

Jalan Jalur menuju Telaga Sarangan
Sekilas tentang Magetan
 
 
Kabupaten mungil, namun beriklim sejuk, pantas disematkan saat Anda berkunjung ke Kabupaten Magetan, Jawa Timur. Selain terkenal dengan potensi wisata Telaga Sarangan, Kabupaten ini juga di kenal dengan daerah penghasil produk kerajinan dari kulit . 
Ya, apabila hendak berwisata di Telaga Sarangan, rasanya belum lengkap kalau belum singgah kesebuah Sentra Industri yang berada di jalur perjalanan menuju Telaga Sarangan. Sentra apakah itu? Di Kabupaten Magetan terdapat sebuah Sentra Industri yang khusus memproduksi kerajinan dari kulit. Sentra ini dipusatkan di jalan Sawo kelurahan Selosari, sekitar 1 Kilometer arah barat Kota Magetan. Sepanjang memasuki kawasan wisata belanja ini, Anda akan dimanjakan dengan etalase toko yang memajang berbagai model sandal, sepatu, tas, ikat pinggang, jaket, aksesori kulit lainnya berbahan kulit asli. 
Tak ayal, icon kerajinan kulit Kabupaten Magetan sudah cukup dikenal oleh masyarakat Nusantara selain daerah Tanggulangin yang berada di Sidoarjo, dan Cibaduyut yang berada di kota bandung Jawa Barat. Tahun 1960 pemerintah Kabupaten Magetan merintis usaha pengolahan kulit menjadi barang-barang kerajinan kulit. Jalan Sawo dipilih bukan tanpa alasan. Posisi sentra ini yang berada di perlintasan jalur menuju dan kembali dari Obyek Wisata Telaga Sarangan menjadi pendukung bagi pengembangan kepariwisataan di Magetan. Sehingga para wisatawanpun sebelum atau sesudah mengunjungi Telaga Sarangan dapat singgah di Sentra Industri Kerajinan Kulit Jalan Sawo. Beraneka ragam jenis kerajinan kulit disepanjang kawasan sentra ini menjadi pesona wisata belanja tersendiri. Harga pun bervariasi, mulai dari harga jaket kulit di sejumlah toko harganya berkisar Rp400 ribu. Sedangkan sandal dan sepatupun juga bervariasi, antara Rp35 ribu hingga ratusan ribu rupiah, sesuai jenis dan modelnya.Untuk pernak-pernik aksesoris kerajinan kulit dihargai sekitar Rp5ribu hingga Rp 25ribu per item. Anda akan menjumpai sentra ini ramai dirubung penunjung saat-saat liburan sekolah, tahun baru, dan terutama saat hari libur. Bahkan terkadang diharibiasapun berjajar bus-bus di sepanjang Jalan Diponegoro yang usai menuntaskan perjalanannya dari telaga Sarangan. 

Sentra Industri Kerajinan Kulit Magetan.

courtesy image:www.magetanindah.com

Kerajinan Kulit sebagai produk unggulan kota Magetan yang sejak dulu menjadi komoditi potensial, teramat sangat penting untuk terus dikembangkan dan mendapatkan perhatian semua pihak. Oleh sebab itu, sebenarnya dibutuhkan gerakan cerdas oleh semua elemen bangsa ini dalam memaksimalkan potensi industri masyarakat Indonesia yang tak lain menjadi upaya peningkatan pertumbuhan dan ketahanan ekonomi serta secara kajian sederhana berdampak pada meningkatnya kesejahteraan masyarakat. 
Ya, dan terakhir, sebagai Putera Daerah Kabupaten Magetan, kami tak kan pernah padam dengan asa dan cita, untuk turut berkontribusi membangun Daerah kami. Sederhana, tekad kami membangun

Tidak ada komentar:

Posting Komentar